Minggu, 26 Mei 2019

0

Cara Belajar Biologi yang Menyenangkan

Seringkali banyak siswa mengeluh gara-gara pelajaran yang satu ini.  Yup, biologi yang terkenal dengan hafalan yang sebejibun, belum lagi bacaannya yang begitu banyak sehingga belum belajar aja bawaannya nih mata udah ngantuk aja, hehehe. Tenang guys, saya juga pernah sehati dan seperasaan dengan kalian. Saya dulu bener-bener gasuka yang namanya pelajaran biologi. Bawaannya alergi gitu mau megang buku biologi tuh. Tapi percaya atau tidak seiring dengan berjalannya waktu, biologi kini menjadi pelajaran terfavorit sekaligus sebagai passion saya. Dan di SMA ini alhamdulillah saya juga sering meraih beberapa kejuaraan di bidang biologi. "Wah, kak kok bisa sih berubah 360 derajat gitu? Katanya dulu sempet alergi tuh? ". Apalagi teman-teman saya di smp mungkin juga keheranan karena saya banting stir dari bidang matematika yang dulu saya geluti di smp. 
Well, saya bisa bilang kalau biologi itu sebagai pelajaran favorit saya karena saya tau manfaat apa yang saya dapat kalau saya memahami betul biologi itu sendiri. Biologi itu selalu ada di dalam kehidupan sehari - hari. Dan setiap orang itu hakekatnya juga senang dengan biologi.  Eits, mari kita simak pertanyaan berikut ini. Apakah anda memiliki hewan peliharaan di rumah?  Apakah anda senang berkunjung ke kebun binatang di akhir pekan ? Apakah anda juga sering mencari tau informasi tentang kesehatan? Jika jawabannya iya,  berarti anda senang biologi. 

Nah, kalau kita semua sadar bahwa biologi itu memiliki peranan penting di segala aspek kehidupan,maka harusnya belajar biologi seharusnya sudah tidak membosankan lagi. Karena kita semua sudah sadar bahwa biologi adalah kebutuhan kita. 

Jadi, langkah pertama supaya belajar biologi itu menyenangkan adalah kita harus mengubah mindset kita kalau belajar biologi itu menyenangkan , berusahalah untuk selalu mencari dan mencari tau update perkembangan ilmu yang satu ini. Hal ini yang menarik dari biologi, karena ilmu nya dari tahun ke tahun itu selalu berkembang . Berbeda dengan pelajaran eksak lainnya seperti halnya matematika yang notabene hanya ada rumus itu - itu saja. 

Langkah kedua , setelah mengetahui ilmunya ( seperti ketika kamu sudah mengetahui apa sih dampak merokok bagi kerja jantung, paru -paru) , nah, kamu bisa membagikan ilmu kamu kepada orang - orang yang masih gemar merokok. Agar mereka tau dampaknya dan dapat meninggalkannya. Atau mungkin kamu memiliki nenek yang telah terkena diabetes, kamu bisa mencari tau apasih penyebab gula darah naik dll. Intinya, sebarkan informasi yang kamu tau itu walau sedikit saja kepada orang lain di sekitar. Kalau informasi yang kamu berikan itu bermanfaat bagi mereka, maka belajar biologi akan menjadi sangat berguna. 

Yang ketiga saran dari saya, mulai berani mengikuti ajang kompetisi biologi. Dengan begitu kamu akan menjadi lebih semangat dalam belajar biologi. Apalagi kalau kamu berhasil menjuarai ajang tersebut, wah rasa senangnya tuh gabisa digambarin deh. Dengan mengikuti ajang biologi, kamu akan bertemu dengan banyak siswa yang memiliki banyak pengalaman dan ilmu di bidang biologi. Jadi kalian bisa sharing dan menambah wawasan kalian tentunya. 

Well, segitu aja tips dari aku. Sampai bertemu kembali di postingan berikutnya ya! 

0 komentar:

Posting Komentar